Tangerang – Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (FK UHAMKA) kembali menunjukkan komitmennya dalam pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan edukasi kesehatan di SMK 2 Muhammadiyah Tangerang. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin, 28 April 2025 ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para pelajar akan pentingnya aktivitas fisik dan bahaya gaya hidup sedentari.
Kegiatan ini dipimpin oleh dr. Rizni Fitriana, M.Biomed selaku ketua tim, bersama dua narasumber lainnya yaitu dr. Zahra Nurusshofa, Sp.PA dan dr. Chairinda Dachwan, Sp.MK.
Acara dimulai dengan sambutan dari Kepala Sekolah SMK 2 Muhammadiyah Tangerang, dilanjutkan dengan pengisian pretest oleh peserta. Selanjutnya, tim FK UHAMKA menyampaikan penyuluhan mengenai pentingnya aktivitas fisik, utamanya dalam mencegah obesitas dan menjaga kesehatan masa pertumbuhan.
“Penting sekali untuk terus aktif bergerak dengan aktivitas fisik dan tidak berlama-lama duduk atau berbaring supaya kita dapat terhindar dari obesitas, apalagi anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan harus terus aktif bergerak supaya dapat tumbuh optimal,” jelas dr. Rizni saat menyampaikan materi.
Suasana interaktif tercipta dalam sesi tanya jawab, di mana para siswa antusias menanyakan berbagai hal, termasuk bagaimana tetap aktif selama masa menstruasi. Sesi ini dilanjutkan dengan kuis yang dipandu oleh dr. Zahra, dengan hadiah menarik bagi siswa yang aktif dan menjawab dengan benar.
Kegiatan ditutup dengan pengisian post-test dan pengukuran berat badan serta tinggi badan seluruh peserta, dibantu oleh mahasiswa semester 8 FK UHAMKA.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa memiliki pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya menjaga gaya hidup sehat sejak usia remaja.

